Inilah Rekomendasi 5 Tempat Wisata Jember

Inilah Rekomendasi 5 Tempat Wisata Jember

Semua orang tentu sangat suka jika diajak untuk liburan. Menghabiskan waktu yang menyenangkan bersama teman atau keluarga tercinta bisa Anda wujudkan dengan berkunjung ke destinasi wisata menarik. Terlebih jika Anda ingin melepas penat akibat suasana perkotaan yang ramai atau pekerjaan yang menumpuk tentu liburan akan menjadi sangat dibutuhkan.

Nah, bagi Anda yang bertempat tinggal di sekitaran Jember maka tentu ada banyak destinasi wisata Jember yang bisa Anda kunjungi. Maka dari itu, dalam kesempatan ini saya akan mengulas tentang beberapa tempat wisata Jember yang hits dan kekinian untuk Anda kunjungi di akhir pekan atau musim liburan.

Detail Ulasan 5 Tempat Wisata Jember

1. Pantai Papuma

Destinasi wisata Jember yang layak untuk Anda kunjungi yakni Pantai Papuma. Pantai ini memiliki akses yang memadai bagi wisatawan yang ingin berkunjung kesana. Hal tersebut tentunya menjadi alasan mengapa tempat wisata Jember banyak diincar para wisatawan.

Berbagai aktivitas seru dapat Anda lakukan di tempat wisata ini. Misalnya seperti diving, snorkeling, menikmati pemandangan lautan dengan perahu dan camping di tepi pantai.

Alamat : Jl. Raya Lojejer, Ds. Lojejer, Kec. Wuluhan, Kab. Jember, Jatim.

2. Pantai Rowo Cangak

Walaupun harus menempuh medan jalan yang cukup sulit untuk diakses, tidak menjadikan tempat wisata Jember ini luput dari pilihan para wisatawan. Justru karena terletak di tempat yang tersembunyi menjadikan keindahan alami yang disuguhkan semakin memukau dengan bebatuan karang yang eksotis.

Alamat : Dsn. Kebonsari, Ds. Sabrang, Kec. Ambulu, Kab. Jember, Jatim.

3. Air Terjun Tancak Tulis

Salah satu alternatif tempat wisata di Jember yang tidak boleh ketinggalan yakni air terjun Tancak Tulis. Destinasi wisata ini terletak di kawasan pegunungan Argopuro. Tempat wisata ini memiliki atmosfer yang masih begitu menyegarkan disertai pepohonan asri yang membuat pengunjung merasa nyaman.

Pastinya suasana yang disuguhkan di tempat wisata tersebut sangat cocok bagi Anda yang ingin menyegarkan pikiran dari hiruk pikuk kota dan penatnya aktivitas harian.

Alamat : Ds. Darungan, Kec. Tanggul, Kab. Jember, Jatim.

Baca Juga : Rekomendasi 4 Tempat Wisata di Klaten

4. Air Terjun Maelang

Bukan hanya Air Terjun Tancak Tulis saja yang bisa Anda kunjungi di Jember, Anda dapat berkunjung ke Air Terjun Maelang yang menyuguhkan pemandangan tidak kalah menarik dengan tempat lainnya. Kawasan wisata ini masih belum diketahui oleh banyak traveler.

Meskipun tidak sepopuler air terjun sebelumnya karena terletak di lokasi yang terpencil dan akses jalan yang sulit, namun tempat wisata ini menyuguhkan pemandangan yang menakjubkan. Tempat wisata ini tidak akan gagal menghilangkan rasa penat dan lelah yang Anda miliki.

Alamat : Ds. Lojejer, Kec. Wuluhan, Kab. Jember, Jatim.

5. Wana Wisata Simbat

Tempat wisata ini bisa menjadi destinasi Jember yang cukup tepat untuk Anda kunjungi saat liburan dengan nuansa kekinian sekaligus spot foto instagramable. Tempat wisata Jember ini memiliki panorama alam sangat indah dengan perpaduan dekorasi foto kekinian. Sehingga Anda wajib membawa kamera maupun mempersiapkan ponsel dengan baterai dan ruang penyimpanan penuh untuk berswafoto di tempat wisata ini.

Alamat : Jl. Babatan, Dsn. Krajan, Ds. Tamansari, Kec. Wuluhan, Kab. Jember, Jawa Timur.

Demikian ulasan mengenai tempat wisata Jember yang dapat Anda jadikan sebagai rekomendasi saat Anda bingung memilih tujuan wisata ketika liburan. Anda dapat memilih tempat wisata di atas untuk menghabiskan waktu bersama teman atau keluarga tercinta. Pastikan untuk berkunjung di suasana terang agar aktivitas wisata Anda lebih nyaman karena tidak hujan.